Jumat, 12 November 2010

Pengantar Bisnis (Bisnis warnet)

Bisnis warnet merupakan salah satu usaha yang cukup menggoda. Sebelum memulai ada beberapa hal yang harus disiapkan & diperhitungkan terlebih dahulu. Selain biaya ada hal lain yang bisa menghambat bisnis ini, yaitu lokasi usahakan cukup strategis dan waspadai jumlah pesaing.
Bisnis warnet ada dua jenis diantaranya :
1. Warnet non-game adalah warnet yang dioperasikan untuk melayani client sebatas browsing saja, misalnya  untuk meng-akses situs-situs seperti facebook, friendster, yahoo, google, etc. Selain itu juga dapat digunakan untuk aktifitas chatting, seperti Yahoo! Messenger, MIRC, Windows Messenger dan lain-lain.
2. Warnet game online adalah warnet yang dibuat khusus untuk aktifitas games, baik itu game online maupun game offline. Namun tetap bisa digunakan untuk aktifitas browsing dan chatting.Perbedaan mendasar antara warnet game online dan non-game adalah pada spesifikasi hardware komputer, untuk jenis warnet game online menuntut spek komputer yang lebih tinggi dari jenis warnet non-game. Perbedaan lainnya adalah pada layanan ISP yang akan digunakan, biasanya warnet game online lebih pas jika menggunakan ISP yang bandwidth lokalnya lebih besar. Anda bisa memilih paket dari ISP pilihan Anda seperti misalnya paket yang menawarkan bandwidth lokal 1Mbps dan international 128kbps dan dedicated 1:1. Untuk lebih jelasnya Anda bisa menanyakan langsung ke ISP pilihan Anda untuk kebutuhan ini.

PERBEDAAN TARIF WARNET GAMES ONLINE DAN TARIF WARNET NON GAMES ONLINE :
Mengenai tarif warnet game online pada umumnya, tarif / jam warnet game lebih murah daripada tarif warnet non game. Untuk memperbesar omset, kebanyakan pengusaha warnet akan menyediakan kedua layanan tersebut, yaitu warnet khusus untuk games dan warnet khusus untuk browsing dan chatting. Opsi ini membutuhkan jumlah komputer minimal 15 unit ( recommended ) dengan pembagian 10 unit PC untuk game dan 5 unit PC untuk non game atau browsing saja. Alangkah baiknya jika kedua-nya dipisahkan dengan sekat untuk tujuan mengurangi kebisingan bagi pengguna warnet non-game, karena warnet game online identik dengan suasana yang ramai sehingga pengguna non-game akan merasa lebih nyaman dan pada akhirnya akan berdampak baik untuk warnet Anda.

KEBUTUHAN PC
Server Dualcore E 5300 (2.6) BOX, Chasing, 1 Gb DDR, Monitor-KM Rp. 2.500.000
Client P4-1,7, DDR 256, Monitor-Keyboard mouse @ Rp. 1.000.000
Note : monitor jenis CRT bukan LCD, jumlah klien bisa disesuaikan misal untuk 6 unit totalnya budget PC Client Rp. 6.000.000

ALAT-ALAT YANG DIGUNAKAN :
HUB 8 port link Rp. 200.000
Kabel Koneksi UTP 30 m Rp. 150.000
Konektor RJ 6 pasang Rp. 15.000
Kabel listrik 20 m Rp. 100.000
Steker Listrik 4 hole (1 pcs) Rp. 10.000
Steker Listrik 2 hole (6 pcs) Rp. 30.000
Stabilizer motor 1000 watt Rp. 300.000
1 Set Meja Client ( untuk 2 client )+ 2 kursi = Rp.1.500.000,-
1 Meja Operator + 1 kursi = Rp.1.300.000,-

NETWORK
Sebenarnya banyak provider yang menawarkan biaya yang kompetitif, tapi disini kita ambil contoh salah satu, misalnya :
Paket Speedy Game Unlimited pasang perdana Rp. 250.000
(Biaya per bulan Rp. 645.000+PPN+meterai)

TOTAL BIAYA INTI DIPERKIRAKAN : Rp. 9.555.000

Sumber : http://bisnis-warnet.com/warnet-game-online