Selasa, 12 Oktober 2010

Perkembangan Koperasi dalam Pembangunan


Koperasi sebagai wadah kegiatan usaha bersama diharapkan tak hanya berfungsi dalam kegiatan ekonomi saja. Tetapi ikut berperan di bidang lainnya, guna mengatasi masalah yang kan terjadi di pedesaan.
            Koperasi desa harus kita arahkan agar tumbuh menjadi kekuatan ekonomi yang akan mampu mengurus segala keperluan masyarakat desa. Untuk itukoperasi dikelola dan dipimpin oleh pimpinan (manajer) koperasi yang mampu mengurus dan mengembangkan koperasi, berdasarkan norma perusahaan yang efektif. Dengan demikian, koperasi akan dapat menjadi suatu kekuatan ekonomi yang mampu menjawab tantangan kebutuhan masyarakat modern dan memberikan manfaat kepada masyarakat para anggotanya.
            Sesuai dengan uraian di atas bahwa koperasi adalah kemampuan dari ekonomi rakyat yang berwatak sosial yang meletakkan tata susunan ekonomi sebagai usaha bersama berdasarkan asas kekeluargaan.
            Berdasarkan pasal 4 UU No.12/1967 disebutkan bahwa fungsi koperasi adalah :
   1.   Sebagai alat perjuangan ekonomi untuk mempertinggi kesejahteraan rakyat
   2.   Sebagai alat pendemokrasian ekonomi nasional
   3.   Sebagai salah satu urat nadi perekonomian bangsa Indonesia
   4. Sebagai alat pembina insan msayarakat untuk memperkokoh ekonomi bangsa Indonesia serta bersatu dalam mengatur tata laksana perekonomian rakyat
            Sedangkan sasaran kebijakan pemberdayaan koperasi dan UMKM pada saat ini dituangkan dalam RPJM 2004-2009 yang diarahkan pada hal-hal berikut :
a. Mengembangkan usaha kecil dan menengah (UKM) yang diarahkan utnuk memberikan kontribusi yang signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi, penciptaan lapangan pekerjaan dan peningkatan daya saing
b.  Memperkuat kelembagaan dengan menetapkan prinsip-prinsip tata kepemerintahan yang baik dan berwawasan gender terutama untuk memperluas basis dan kesempatan berusaha serta menumbuhkan wirausaha baru berkeunggulan untuk mendorong pertumbuhan , peningkatan ekspor dan penciptaan lapangan pekerjaan.
c.  Membangun koperasi yang semakin diarahkan dan difokuskan pada upaya-upaya untuk : membenahi dan memperkuat tatanan kelembagaan dan organisasi koperasi di tingkat mikro, meningkatkan pemahaman , kepedulian dan dukungan pemangku kepentingan, meningkatkan kemandirian gerakan koperasi.

Sumber : Drs.Subandi.MM Ekonomi koperasi, penerbit alfabeta
DR. Adler Haymans Manurung, ChFC,RFC. modal untuk bisnis umkm penerbit kompas

Tidak ada komentar:

Posting Komentar